puisi 

Puisi Beny Syah

Beny Syah adalah nama pena dari Beny Firmansyah, lahir di Gresik 21 tahun silam. Sekarang tinggal dan bergiat di Tanah Kali Kedinding Kec Kenjeran – Surabaya. Senang dengan sastra khususnya puisi. Beberapa kali karyanya terbit di antologi bersama penyair-penyair nasional.

 

Malam Hampir Tenggelam

 

/1/

rokaat habis tak dapat dibagi

sedang mata di kaki mengaisi gerimis

yang rajam teriris

yang nyembah lembah tangis

 

/2/

serambi berisikan bisikan

menekan telinga ‘tuk sendawa di urat nyawa

memainkan terompah

tinggalkan kenangan sisa

 

bambu-bambu dikuliti menjadi hidangan kelam

tak disulam

hanya menghias tiang

penyanggah malam

serta salam kalam

: silam

 

/3/

laron dan peron menjadi saksi

tentang angkunya kaki demi kaki

menginjaki putih

tanpa bertanya lagi perihal buih

 

2016

 

 

 Rindu, Aku

 

ini adalah bagian duka

yang kau tanak dengan air mata

 

1.

kusalamkan pada kelam yang membius malam

wajah-wajah muram dibait kalam

memujimu penuh seluruh

: rindu

 

zikir berikrar

bunga angsoka mekar

diiris jutaan rindu

bertamu di mataku

 

bukan tentang persimpangan kiri jalan

terpasti getaran demi getara

: perasaan

 

2.

tubuhmu patung

gumammu tenung

sekelompok roh agung

duduk termenung

 

ini adalah sepenggal kisah

bernuansa duka

mengiris guris diam menangis

menitis:

rinduku tertelungkup malu

antara batas dada dan peluru

 

Bilik rindu, 11/06/16

 

 

 

 

 

Related posts

Leave a Comment

5 × one =